Cari Disini

November 09, 2009

Pulau TIdung DiKepulauan Seribu

Pulau Tidung Yang Sangat Indah


Pulau Tidung adalah gugusan pulau di Kepulauan Seribu yang letaknya di sebelah barat DKI Jakarta. Kalau diambil garis lurus, letaknya sejajar dengan Propinsi Banten. Letaknya yang jauh ke sebelah barat membuat Pulau Tidung nampak sepi dalam kesendirian.

Pulau Tidung membujur dari Timur ke Barat dalam rentang yang cukup jauh. Walaupun Pulau Tidung tidak cukup lebar tetapi panjangnya cukup melelahkan untuk dijelajahi. Jarak dari sisi timur ke sisi barat dapat ditempuh dalam waktu sekitar lima belas sampai dua puluh menit. Jaraknya yang lebih dari satu kilo membuat pulau ini sangat melelahkan jika dijelajahi dengan berjalan kaki. Tapi jangan khawatir, becak tersedia di pulau ini. Jadi siapapun yang tidak menginginkan kelelahan dapat menumpang becak yang banyak dijumpai di pelabuhan.

Sisi sebelah timur Pulau Tidung sedang dibangun sebuah jembatan yang nantinya akan menghubungkan Pulau Tidung Besar dengan Pulau Tidung Kecil yang tidak berpenghuni. Tempat ini juga ideal untuk memburu ikan dengan cara memancingnya. Tetapi paling dominan adalah memancing cumi-cumi. Banyak sekali cumi-cumi di sini. Bahkan di siang haripun, kita bisa mendapatkan beberapa cumi-cumi asalkan jeli melihat permukaan air yang jernih.

Sisi lain yang menarik dari Pulau Tidung adalah hutan kelapanya. Pulau Tidung yang memanjang tidak semua dipenuhi bangunan rumah penduduk. Ada sisi pulau di sebelah timur yang dibiarkan tumbuh hijau dengan pohon kelapanya. Pohon ini mendominasi hampir di seluruh pulau walaupun terlihat juga cemara laut dan pohon ketapang.

Pulau Tidung yang sepi menjanjikan ketenangan bagi siapapun yang mencoba menginap di sini. Penginapannyapun relatif murah dengan penduduk yang ramah. Pulau ini relatif aman. Bahkan sebuah sepeda tergeletak begitu saja di dermaga, tanpa seorangpun mengusik keberadaannya. Jadi jangan ragu untuk datang ke pulau ini. Nuasa sepi nan sendiri membuat Pulau Tidung dirindukan untuk kembali.




Objek wisata pulau tidung yang sangat indah dan Exsotis untuk dikunjungi,Diantara banyaknya pulau yang tersebar kami mengunjungi salah satu pulau yaitu "Pulau Tidung" pulau tersebut terbagi 2 pulau antar pualu tidung besar dan pulau tidung kecil diantar kedua pulau tersebut dihubungkan oleh jenbatan yang sangat panjang yang terbuat dari beton dan beralaskan kayu kelapa, sungguh sangat indah pemandangan alam disana apa lagi pas saya mencoba unutk berenang manggunakan snorkling sungguh alam laut yang sangat indah dan pasir putih yang terhampar dipesisir pantai sampai saya ingin merasakan indahnya alam dibawah laut dengan menggunakan Snorkling "subhananallah sangat indahnya alam indonesia didasar laut.





Jembatan yang membentang sangat panjang ini adalah jembatan yang menghubungkan anatar pulau tidung besar dan pulau tidung kecil,jembatan ini sekarng sudah terbuat dari beton waktu dulu jembatan ini hanya terbuat dari drum minyak yang dirakit menjadi sebuah jembatan,kemajuan ekonomi di pulau ini yang bisa merubah semuanya menjadi berguana




selain jembatan Fasilitas lainnya dipulau ini sangat lengkap diantaranya masjid puskesmas dan kantor kelurahan yang sangat bagus dan terpelihara.






Sungguh sangat indah untuk dinikmati pemandangan alam ini ayo teman-teman yang lain kapan kita berangkat lagi kesana untuk mengenal dan menikmati pesona pulau tidung yang sangat indah dan Exsotis kapan lagi kita diberikan nikmat yang lebih oleh Allah yang Maha Esa untuk melihat,memelihara dan menjaga alam semesta ini,selagi Allah memberikan kita Umur yang panjang,kesehatan dan rezki yang berlimapah ayo kita manfaatkan untuk bisa mensyukurinya dengan berkunjung atau berwisata kealam yang sangat indah entah itu pegunungan maupun lautan.

1 komentar:

  1. É importante também estar atento se as empresas contratas estão entregando a internet que está no contrato.
    Para verificar isso, sempre faça um teste de velocidade para medir sua internet.
    recomendamos:
    ookla

    BalasHapus